VIDEO MENKES PAKISTAN MENOLAK DIVAKSIN KARENA BERBAHAYA

DATA INFORMASI KLARIFIKASI
JENIS KLARIFIKASI
KESEHATAN - CORONA - VAKSIN
LOKASI INFORMASI
INTERNATIONAL - INTERNATIONAL
JENIS INFORMASI
HOAKS - FALSE CONTEXT
KANAL ADUAN
FACEBOOK
BUKTI ADUAN
GAMBAR
PETUGAS CEK FAKTA
Tommy Sutami
DILIHAT
180 KALI

Selasa, 29 Juni 2021

VIDEO MENKES PAKISTAN MENOLAK DIVAKSIN KARENA BERBAHAYA


Beredar unggahan mengenai cuplikan video dan foto wawancara Menteri Kesehatan Pakistan yang menolak untuk divaksin.

Disebut bahwa, Dr. Yasmin Rashid, Menteri Kesehatan Punjab, sedang membicarakan tentang vaksin corona dan ia membeberkan bahaya vaksin jika disuntikkan ke dalam tubuh.

CEK FAKTA :
Video yang beredar dan dipergunakan sebagai pendukung hoaks bahwa vaksin berbahaya berasal dari wawancara Rashid saat vaksin pertama kali akan diberikan di Pakistan pada 1 Februari 2021.

Kala itu, Yasmin Rashid tengah menanggapi pertanyaan wartawan terkait kelompok mana yang akan menerima vaksin terlebih dahulu.

Ia kemudian meyakinkan bahwa penerima vaksin kelompok pertama adalah para tenaga kesehatan, dan bukan pejabat pemerintah. Oleh karena itu, dia menyebut dirinya tidak akan mendapatkan vaksin kala itu.

“Saya ingin meyakinkan Anda, tidak ada penerima vaksin VIP. Saya tidak akan mendapatkannya, sekretaris saya tidak akan mendapatkannya. Tenaga kesehatan kita yang menjadi prioritas utama kita dan akan mendapatkannya terlebih dahulu," tuturnya dalam wawancara asli.

KESIMPULAN :
Klaim vaksin yang berbahaya sehingga Kementerian Kesehatan Pakistan menolak menggunakannya adalah salah.

Video sengaja di potong dan ditambahakan narasi yang mengklaim bahwa Menkes Pakistan seolah menolak vaksinasi.

Informasi ini adalah jenis kategori FALSE CONTEXT.

RUJUKAN :
https://bit.ly/3A87ual